Advertise

Langkah-langkah Tepat Melindungi Rambut Anak

1. Kenakan Topi
Paparan sinar matahari yang panas dan menyengat dapat membuat rambut dan kulit kepala anak berkeringat sekaligus terpanggang. Gunakan selalu topi sebagai pelindung. Selain praktis, topi yang menarik juga bisa membuat penampilannya lebih gaya.

2. Ikat Rambutnya
Saat berada di udara terbuka dan berangin kencang, kenakanlah bando atau bandana kepada si buah hati, agar rambutnya tidak kusut dan acak-acakan.

3. Basahi Rambut
Sebelum berenang di kolam atau pantai, basahi rambut si anak dengan air bersih terlebih dahulu. Kutikula yang merupakan lapisan terluar rambut dapat berperan sebagai lapisan pelindung. Dengan membasahi rambut terlebih dahulu, membuat kutikula jadi penuh dengan air bersih, yang dapat menahan masuknya kaporit atau garam air laut ke dalam lapisan rambut.

4. Pakai Masker Alami
Cobalah buat sendiri masker dari avokado yang dicampur minyak zaitun dan sebutir telur. Balurkan ke rambut anak secara merata sambil dipijat lembut, lalu bungkus dengan handuk selama beberapa saat. Kemudian keramas dan bilas hingga bersih.